Searching...

Rabu, 01 September 2010

Coretan kecil, pengingat hati...

Suatu saat aku pernah berpikir, mungkinkah gerhana matahari itu ada karena hujan meminta pada-Nya..

agar suatu waktu mereka dipertemukan :)
mereka saling bertanya pada hujan yang selalu hadir diantara keduanya..
seperti apakah bulan? tanyanya..
hujan tersenyum dan menjawab "sangat indah, tapi sinarnya tak sekuat dirimu"
matahari hanya bisa membayangkan sambil tersenyum..
dan ketika malam datang, dan hujan menghampirinya, bulanpun bertanya
seperti apakah matahari? tanyanya..
hujanpun menjawab " ia memiliki sinar yg kuat, tapi tak seindah dirimu"
bulan pun hening...
rasa penasaran itu selalu berulang di setiap kedatangan sang hujan..
maka tatkala, suatu waktu, ketika hujan hendak turun untuk melaksanakan tugasnya..
hujan berdoa agar keduanya saling dipertemukan...
Allah pun Ridho padanya, atas kebaikannya Allah menghadiahkannya pelangi ^_^

*****

hehe, just a silly mind :D
tak banyak yang ingin kusampaikan dalam catatan kecil ini..
tak lain hanyalah penguat bagi diri sendiri..

ALLAH tidak pernah memisahkan sesuatu dari hambaNYA kecuali DIAmenggantinya dengan yang lebih baik. Dan ALLAH tidak pernah ingkarjanji...

Maka bersabarlah wahai hati, Allah punya rencana indah dikala suatu perpisahan kau rasakan.. Allah merencanakan suatu pertemuan yang abadi untuk mu kelak di Jannah-Nya..

Pertemuan yang jalannya dihiasi dengan kerikil kesabaran, pasir tawakal, dan curahan air doa dan harapan..

Dan Ingatlah, ketika Allah mendatangkan hujan dan menutup hangatnya mentari di sebalik awan, itu hanya karena DIA ingin menunjukan betapa indahnya Pelangi :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar